Pendaftaran Workshop HKI LP2M Universitas Jember 2017

Yth. Bapak Ibu Dosen
Di Lingkungan Universitas Jember

Upaya peningkatan dan perlindungan terhadap kekayaan intelektual harus terus ditingkatkan. Pemahaman dan kemampuan dalam pengajuan dan pendaftaran kekayaan intelektual menjadi salah satu strategi terutama bagi para penerima hibah penelitian.

Sehubungan dengan itu, LP2M menyelenggarakan kegiatan Workshop Pengajuan HKI dan Launching Klinik HKI Universitas Jember, yang akan dilaksanakan pada :

Hari/tanggal    :  Selasa, 21 November 2017
Jam                    :  07.30 s.d. selesai
Acara                 :  Workshop Pengajuan HKI (jadwal terlampir)
Tempat              :  Aula Lantai 3 Gedung R. Achmad Universitas Jember

Sehubungan dengan kegiatan tersebut diatas, dengan hormat kami mengundang Bapak/Ibu/Sdr untuk hadir pada kegiatan tersebut serta :

  1. Menginformasikan kehadiran dengan mendaftar di Form Konfirmasi Kehadiran Workshop
  2. Setiap peserta dimohon membawa laptop/sarana mobile online selama mengikuti kegiatan.
    Demikian atas perhatian dan kerjasama yang baik disampaikan terima kasih.

Ketua,

ttd

Prof. Ir. Achmad Subagio, M.Agr., Ph.D.
NIP 196905171992011001

SILAKAN ISI FORM KESEDIAN : Form Konfirmasi Kehadiran Workshop

Workshop HKI
Keatas